Laman

Selamat datang di blog informasi panahan anak
Kamis, 18 Juli 2019

Bow Training dengan menggunakan Bow Trainer

Bow trainer busur, cara melakukan bow training adalah hampir sama dengan memanah seperti biasanya akan tetapi hanya menarik busur tidak menggunakan dengan cara ditahan pada  saat tarikan penuh. Saat ini bow training sudah sering dilakukan pada saat hujan untuk mengganti jam latihan akan tetapi belum dilakukan dengan program latihan yang pasti.
Bow training adalah dengan cara menarik string/tali pada busur, menahannya saat tarikan penuh dengan posisi yang baik dan benar selama minimal 15 detik dan maksimal 30 detik. kemudian istirahat dengan waktu dua kali lipat dari waktu yang digunakan, jadi misal kamu melakukan bow training selama 15 detik pemanah kamu perlu beristirahat selama 30 detik (Jake Kaminski, 2017).

Faktor Yang Mempengaruhi Skill/ Ketrampilan Memanah

Gordon (1994) menyatakan bahwa ketrampilan adalah kemampuan seseorang dalam mengoperasikan pekerjaan secara lebih mudah dan tepat. Pendapat tentang ketrampilan ini mengarah pada aktivitas yang bersifat
psikomotorik. Kemudian dapat diartikan bahwa ketrampilan memanah adalah cara seseorang dalam melakukan olahraga panahan/ memanah dengan teknik yang bagus untuk mencapai akurasi yang baik. (Itwaka, 2008) menyatakan bahwa skill dalampanahan meliputi tujuh fase, yakni:
1. Posisi berdiri.
2. Memasang anak panah.
3. Menarik tali busur.
4. Menjangkar.
5. Membidik.
6. Melepaskan anak panah

BOW TRAINER

Bow trainer tool alat pelatihan unik yang dapat membantu pemanah mendapatkan akurasi yang lebih besar dengan meningkatkan bentuk dan meningkatkan kekuatan dan stamina. Bow Trainer adalah alat pelatihan yang sempurna untuk pemanah dari segala usia dan tingkat pengalaman dari pemula hingga profesional berpengalaman. Banyak faktor yang dapat mengganggu kemampuan pemanah untuk berlatih secara konsisten selama musim sepi. biasanya tingkat akurasi pemanah akan berkurang setelah lama tidak latihan, terkadang karena tidak ada kompetisi sifat manusiawi muncul yaitu malas memegang busur panahnya, maka hal tersebut akan membuat daya tahan dan stamina pemanah akan berkurang, hal itu mempengaruhi akurasi. Alat ini dapat membantu menjaga stamina pemanah dengan melakukan latihan ringan setiap harinya tanpa membutuhkan keluar rumah untuk membawa alat panahan.
Fungsi lain dari alat ini adalah untuk memulai pemanasan sebelum olahraga panahan sehingga mengurangi resiko cidera dalam panahan. alat ini sangat mudah digunakan, bentuknya portabel, dan tersedia berbagai ukuran “karet” yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan atau kekuatan lengan masing-masing atlit panahan.


Harga bow trainer tool

Di pasaran online, bow trainer ini dijual kisaran Rp. 400.000 – 600.000 rupiah. seperti yang dijual di  www.lhroadshop.com, harga disana kisaran 32 USD.